Apa Itu Forex Dan Broker Forex?

Apa Itu ForexForex merupakan topik yang tidak pernah dibahas di blog ini dan kali ini akan saya bahas basicnya saja dikarenakan memang saya tidak pernah bermain forex sebelumnya. Yang terpenting bagi anda yang ingin mencoba terjun ke forex sudah memiliki pengetahuan dasar tentang forex. Inilah alasannya mengapa saya tidak pernah menulis tentang forex. Namun tidak ada salahnya kali ini saya coba memberikan penjelasan apa itu forex?
Forex merupakan singkatan dari Foreign Exchange yang diambil dari bahasa Inggris atau lebih dikenal dengan valuta asing (Valas). Forex trading adalah adalah transaksi perdagangan nilai tukar mata uang asing di pasar uang internasional. Pasar forex merupakan pasar uang terbesar di dunia. Saat ini forex sudah menjadi salah satu bisnis yang dilirik oleh pebisnis online dikarenakan forex merupakan investasi yang menjanjikan karena Yang melakukan transaksi di pasar forex adalah: pemerintah-pemerintah di dunia, bank-bank utama dunia, perusahaan bertaraf internasional, hedge fund, spekulan valas maupun individu. Sehingga dengan banyaknya pemain di pasar forex ini menyebabkan perputaran uang menjadi sangat cepat. Transaksi yang terjadi lebih dari 1,9 triliun US dollar setiap hari sehingga membuat uang dapat berpindah tangan dari satu tempat ke tempat lain hanya dalam beberapa detik.
Bermain forex memang memiliki tantangan tersendiri karena memang keuntungan yang bisa didapat juga gila-gilaan dan resiko untuk lossnya juga besar jika kita salah dalam melakukan analisis market. Inti bermain forex adalah keakuratan analisa kita jadi bukan sekadar tebak-tebakan karena kalau cuma mengandalkan tebakan saja maka itu sama saja dengan judi.
Selain itu hal yang paling penting dalam bermain forex adalah faktor psikologis atau mental. Jika mental lemah dan cepat panas, siap-siap aja stress menghadapi kerasnya dunia forex yang dikuasai oleh institusi-institusi besar di dunia. Bagi kita yang masih dalam skala kecil atau trader kecil-kecilan tentu ini tidak memungkinkan untuk bertransaksi dengan institusi-institusi tersebut selain karena harus ada relasi juga dikarenakan batasan minimum transaksi. Untuk itulah kita memerlukan jasa seorang broker forex.
Apa itu broker forex?
Broker forex adalah pihak yg bisa berupa perusahaan, institusi, agen, ataupun individu dimana dia berdiri untuk mempertemukan antara pihak penjual dan pembeli. Sebagai broker forex tentunya apakah produk yg ditransaksikan? Tentunya berupa forex = foreign exchange = mata uang negara.
Dalam kegiatan perdagangan antar negara, pastilah terjadi pertukaran mata uang. Dan ini terjadi sudah sejak dulu ketika hubungan ekonomi antar negara saling terikat dengan negara lainnya. Jadi boleh dibilang broker forex ini ada sudah sejak dahulu kala. Dan sekarang ini melihat perkembangan inter koneksi ekonomi antar negara yg semakin masif, serta melihat pasar pertukaran forex, tentunya broker forex semakin banyak di dunia ini.
Bagaimana broker forex mendapatkan profit?
Tentunya setiap broker memiliki aturan yg berbeda-beda, dalam menarik biaya atas jasa mereka. Ada yg dari menarik fee/komisi tiap lot ada yg hanya dari selisih/spread antara jual/beli. Dan umumnya yg sekarang ini digunakan broker adalah dari spread. Biasanya sekitar 2-3 pips untuk mata uang utama(US,Euro,Yen, Pound, atau yg ramai diperdagangkan), dan bisa lebih sd 5 Pips untuk mata uang sekunder. Dari sekitar 3 Pips tersebut tentunya tidak semua merupkan keuntungan bersih broker, ada biaya operasional, biaya fee ke broker yg lebih besar, biaya komisi ke agen, dsb.
Kini bagi anda yang ingin bertrading forex, sudah tersedia broker forex online. Di jaman dulu sebelum ada internet trader menggunakan model komunikasi lama untuk setiap melakukan transaksi ke broker. Yaitu dengan telepon, namun sekarang ini jaman sudah canggih(ada internet) trader bisa langsung lebih real time dalam melakukan perdagangan forex. Dengan aplikasi canggih khusus(metatrader) trader bisa melakukan monitor harga, eksekusi order secara jauh lebih cepat dan real time. Selain itu trader juga dilengkapi dengan beragam tools untuk analisa, akses berita, chating/diskusi, dsb.
Dengan didukung koneksi internet yg semakin cepat, maka praktis hampir semua broker di dunia ini harus memfasilitasi trading secara online agar tidak ditinggal tradernya dan tidak ketinggalan jaman. Dengan trading forex online ini, maka kemudahan bagi trader sangatlah banyak. Selain bisa dilakukan dimanapun, juga bisa dilakukan kapanpun trader mau.

1 komentar:

dc power supply said...

thanks gan artikelnya, sangat bermanfaat sekali untuk nambah wawasan...
dc power supply

Post a Comment

Popular Music

Follow me on Twitter

Twitter